Ada Apa Dengan Ibu-Ibu di Desa Telaga Biru?


PKK adalah suatu perkumpulan untuk memberdayakan wanita dalam berpartisipasi untuk pembangunan warga desa. PPK merupakan singkatan dari Pembinaan Kesejahteraan Keluarga. Kegiatan PKK yang ada di desa Telaga Biru dilaksanakan setiap hari senin pada sore hari yang dihadiri seluruh masyarajat khususnya ibu-ibu yang berada di desa Telaga Biru. Kegiatan ini dilaksanakan secara bergiliran setiap minggunya di rumah warga Telaga Biru. Kegiatan yang dilakukan antara lain tahlilan, yang dilanjutkan dengan acara pengajian. Setelah melakukan tahlilan kemudian dilanjutkan dengan pengajian. 

Pada kegiatan tersebut ibu-ibu PKK diharapkan untuk memakai baju seragam yang telah disepakati dan disediakan oleh ketua PKK. Anggota PKK yang dilakukan masarakat Telaga Biru kurang lebih berjumlah 30 orang. Kegiatan PKK dilaksanakan pada tanggal 15 Januari 2018. Kegiatan ini diketuai oleh istri dari kepala desa di desa Telaga Biru. Manfaat dari kegiatan ini adalah terjalinnya kerjasama antara anggota PKK, jiwa persatuan dan kesatuan serta sportifitas akan tercipta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar